NLR INDONESIA
My Body is Mine

Kegiatan ini membantu mitra organisasi dalam mengembangkan program Hak Kesehatan Reproduksi Seksual (HKSR) bagi anak-anak dengan disabilitas di 4 kabupaten di NTT.

  • 39 peserta dari 16 organisasi mitra mendapat pelatihan on tentang HKSR bagi anak remaja.
  • 42 peserta fasilitator lokal, sekolah, puskesmas dan orang tua dari anak penyandang disabillitas mendapat pelatihan tentang pedoman HKSR seputar gender, kekerasan seksual dan relasi yang sehat.
  • 62 fasillitator dan 18 orang tua mendapat pelatihan tentang kusta dan pengurangan stigma secara daring dan luring di 4 wilayah kerja MBIM
  • 12 anak yang pernah mengalami kusta di Cancar dan Naob mendapat informasi tentang HKSR.

NLR Indonesia

NLR Indonesia adalah sebuah yayasan nirlaba dan non-pemerintah yang memusatkan kerjanya pada penanggulangan kusta dan konsekuensinya di Indonesia.NLR Indonesia menggunakan pendekatan tiga zero, yaitu zero transmission (nihil penularan), zero disability (nihil disabilitas) dan zero exclusion (nihil eksklusi). Di dunia, NLR Indonesia merupakan anggota dari NLR Alliance yang bermarkas di Belanda. Selain Indonesia, anggota dari NLR Alliance lainnya adalah NLR Mozambique, NLR India, NLR Nepal, dan NLR Brazil. Di Indonesia, kerja-kerja NLR Indonesia telah dirintis sejak tahun 1975 oleh NLR Belanda bersama Pemerintah Indonesia. Pada 2018, NLR bertransformasi menjadi entitas nasional yaitu NLR Indonesia dengan maksud untuk membuat kerja-kerja organisasi menjadi lebih efektif dan efisien menuju Indonesia bebas dari kusta. Sama seperti Aliansi NLR International, NLR Indonesia memiliki slogan: Hingga kita bebas dari kusta.

GET IN TOUCH

Gedung Rumiza Lt. 4

Jl. Guntur No.22, Setia Budi, Jakarta Selatan

021 8353 506, 021 8353 516

info@nlrindonesia.or.id

CONTACT

Copyright © 2024 NLR Indonesia. Powered by NLR Indonesia.

Open chat
Halo Kak, bila ingin berkomunikasih dengan NLR Indonesia, silahkan klik disini ya kak